Blog Uluh Ngaju dalam Berbagi Mencapai Manfaat

lazada.co.id
pasang iklan baris gratisBanner 125x125Peluang usaha modal kecil

Pemimpin Yang Baik

Share on :
Karakter setiap orang sangat beragam, begitu juga gaya dalam berorganisasinya. Sebagai pemimpin sering terselip berbagai ide, keinginan dan tidak lepas juga harapan untuk menjadi lebih baik. Kadang pemimpin menjadikan dirinya sebagai puncak kebenaran dan kadang pula anggotanya menjadi kunci dalam menentukan kebenaran tersebut. Banyak hal yang mempengaruhi kepemimpinan, khususnya pengaruh lingkungan yang dominan.
Keanekaragaman karakter dalam diri pemimpin memang sangat berpengaruh terhadap organ yang dipimpinnya, sehingga kadangkala penilaian sebuah organ tergantung pada karakter pemimpinnya. Dengan demikian, maka pemimpin dituntut untuk membina karakternya sehingga karakter positif seorang pemimpin akan berimbas kepada organ yang dipimpinnya. Apabila demikian, timbul pertanyaan. Bagaimana menciptakan pemimpin yang memiliki karakter positif?

Teringat dengan seminar yang saya ikuti pada tahun 2005 lalu, yang mana saat itu Mahfud MD (Tokoh Nasional) mengatakan bahwa pemimpin itu tidak diciptakan oleh manusia. Tapi pemimpin itu tercipta oleh lingkungannya dan atas kebutuhan sesuatu yang dipimpinnya. Memang hal itu sering terjadi dalam kehidupan berorganisasi, kadang seorang pemimpin saat terpilih tidak tampak karakter kepemimpinnya. Akan tampak karakter kepemimpinannya disaat ia melaksanakan pekerjaannya dan yang lebih banyak pemimpin akan terangkat karakternya disaat ia benar-benar menikmati pekerjaannya.

Bagi saya, pemimpin yang baik adalah PEMIMPIN YANG MENGORBANKAN DIRINYA UNTUK KEPENTINGAN ANAK BUAHNYA dan pemimpin yang tidak baik adalah PEMIMPIN YANG MENGORBANKAN ANAK BUAH UNTUK KEPENTINGAN PRIBADINYA. Itulah sekilas pengalaman dalam Berbagi Mencapai Manfaat seorang Blogger Fakir menikmati kepemimpinannya, entah itu taraf lembaga sekolah, unit kegiatan mahasiswa (UKM), kepanitiaan dan beberapa sub organ yang pernah diikuti.

Sukses Untuk Semua, semoga kita bisa menikmati kursi kepemimpinan dengan ikhlas, sabar dan bersyukur atas amanah yang dijalankan.

0 komentar on Pemimpin Yang Baik :

Post a Comment and Don't Spam!

Terima Kasih atas komentarnya, Semoga kita bisa selalu Berbagi Mencapai Manfaat

 

Total Pageviews

Shop Online Ku

Shop Online Ku
Shop Online Recommended