Blog Uluh Ngaju dalam Berbagi Mencapai Manfaat

lazada.co.id
pasang iklan baris gratisBanner 125x125Peluang usaha modal kecil

Mubarak Mundur | Presiden Mesir Serahkan Kekuasaan Ke Militer

Share on :
Rakyat mesir akhirnya merayakan kemenangannya, seorang pemimpin yang telah menjabat sebagai presiden di Mesir telah mengundurkan diri. Jutaan rakyat mesir bergembira ria merayakan pesta kemenangan ini, mereka mengatakan bahwa inilah kemenangan demokrasi dalam kepemimpinan seorang diktator.

Setelah hampir dua minggu menjalani aksi perlawanan untuk menurunkan Presiden Mesir husni Mubarak, akhirnya impian rakyat Mesir tercapai juga. Sikap Presiden husni Mubarak pada awalnya bersikeras untuk bertahan di tahta kepresidenan menjadi luluh setelah militer mendukung rakyat dalam kemunduran dirinya.

Tiga puluh tahun kekuasaan dipangku oleh Husni Mubarak, kebebasan beraspirasi seakan-akan tenggelam ditelan kekuasaan. Tidak hanya pada kediktatoran Mubarak yang menjadi keluhan rakyat Mesir selama ini, namun semakin banyaknya pengangguran dan rakyat miskin juga bagian utama yang tidak diharapkan oleh masyarakat atas kepemimpinan Husni mubarak.

Semoga kemenangan jutaan rakyat Mesir ini tidak menimbulkan efek perpecahan, bahkan sebaliknya mendatangkan kemajuan dan persatuan masyarakat mesir di sana. Apalagi mesir merupakan salah satu Negara peradaban kemajuan pendidikan dan sejarah serta Mesir memiliki posisi penting dalam kebijakan dunia ekonomi.

Setelah Husni Mubarak mundur, maka kepemimpinan di Mesir diambil alih oleh Militer. Selamat kepada rakyat Mesir, damaikan lagi Negara peradaban itu dengan keadilan dan terima kasih kepada Muhammad Husni Mubarak yang telah bersedia untuk memenuhi tuntutan rakyat Mesir. Hosni Mubarak diangkat oleh Rakyat, maka turunnya dia pun oleh Rakyat.

0 komentar on Mubarak Mundur | Presiden Mesir Serahkan Kekuasaan Ke Militer :

Post a Comment and Don't Spam!

Terima Kasih atas komentarnya, Semoga kita bisa selalu Berbagi Mencapai Manfaat

 

Total Pageviews

Shop Online Ku

Shop Online Ku
Shop Online Recommended